Selamat Datang di web Prodi Tadris Biologi - Institut Agama Islam Negeri Kudus !

Prodi Tadris Biologi

Tadris Biologi Membumi

Rapat Akademik dan Persiapan Akreditasi Tadris Biologi

Blog Single

Rapat Akademik dan Akreditasi Prodi Tadris Biologi  yang diselenggarakan pada hari Selasa 7 Juli 2020, merupakan tindak lanjut edaran BAN PT terkait visitasi online. Acara tersebut dihadiri oleh pimpinan Fakultas Tarbiyah dan seluruh Tim Akreditasi Prodi Tadris Biologi IAIN Kudus.  Rapat dibuka oleh Dekan fakuktas Tarbiyah, Dr. Abdul Karim, M.Pd. Dalam sambutannya beliau memberikan arahan akan pentingnya akreditasi prodi pada sebuah Institusi, selain itu beliau juga memberikan penguatan bahwa pelaksanaan rapat kali ini untuk memantapkan persiapan kelengkapan Akreditasi sebelum penilaian oleh asesmen secara sistematis dan komprehensif melalui kegiatan evaluasi diri dan evaluasi eksternal (visitasi) untuk menentukan kelayakan dan kinerja prodi.  Rapat Akreditasi yang dilaksanakan pada hari ini ditujukan khusus untuk mengecek dan memeriksa kesiapan seluruh tim akreditasi prodi terkait kelengkapan bukti yang menunjang akreditasi serta membahas terkait kegiatan maupun tugas-tugas dan fungsi Tim dalam pelaksanaan kegiatan Akreditasi Prodi. Dengan pelaksanaan rapat ini diharapkan dapat memeriksa ulang serta melengkapi kekurangan yang mungkin masih belum sempurna. Terakhir Beliau menyampaikan Apresiasi terhadap kinerja TIM yang sudah berkerja keras dalam persiapan akreditasi ini.

Selanjutnya, rapat dipimpin oleh Kaprodi Tadris Biologi Achmad Ali Fikri, Beliau menyampaikan dengan adanya rapat ini sebagai bentuk pemantauan progres TIM akreditasi prodi Biologi dalam mempersiapkan Akreditasi Prodi . selain membahas  persiapan akreditasi dan koordinasi tugas fungsi setiap anggota TIM Akreditasi, terdapat juga agenda dan kegiatan akademik yang perlu disipakan, diantaranya; Agenda KKL, agenda menyambut kuliah perdana semester gasal, Prodi Tadris Biologi Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus   dengan mempersiapkan semua aspek demi menyambut kuliah perdana semseter gasal Tahun Akademik 2020/2021. 

 

 

 

 

Share this Post:

Galeri Photo