Rangkaian kegiatan Aktualisasi KKN DR IK Mahasiswa Tadris Biologi Kolaborasi dengan Founder Laguna

Blog Single

Selasa 21 Juli 2020 semangat mahasiswa KKN IK DR dalam menyelenggarakan kegaiatan Seminar Online " Generasi Millenial Bertani Why Not". Kegiatan ini didasari dari kegelisahan bahwa  pentingnya mengubah imej petani dari yang selama ini diindentikkan hanya yang tua yang bertani, menjadi petani muda yang mampu mengembangkan pertanian era digital sekarang. Keberadaan kampus sebagai civitas akademika juga diharapkan mampu menjadi lokomotif perubahan. Merubah paradigma bahwa pertanian merupakan sektor yang menjanjikan jika dikelola dengan benar dan memperhatikan kaidah agribisnis yang tepat. Kampus juga diharapkan mampu memberikan inovasi terbarukan dengan dikembangkannya riset – riset berkualitas untuk menghasilkan teknologi pertanian modern serta berkelanjutan yang dapat meningkatkan produktivitas serta nilai tambah sektor agraris. Dengan adanya seminar ini memberikan warna baru bagi generasi millenial untuk mengembangakan keilmuan dalam bidang pertanian. Sebagai Narasumber Founder Laguna Green House Stefanus Rangga memberikan banyak inspirasi pertanian masa kini, dengan mengembangkan pertanian hidroponik yang  hasilnya sangat membanggakan. Harapannya setelah terlaksananya kegiatan ini, ilmu dan pengalaman dari Narasumber menjadi dasar dalam mengembangkan pertanian.

Share this Post1: