Selamat Datang di web Prodi Tadris Biologi - Institut Agama Islam Negeri Kudus !

Prodi Tadris Biologi

Tadris Biologi Membumi

Kaprodi Bersama Dosen Tadris Biologi IAIN Kudus Menghibahkan Enam Judul Buku Karya Mereka ke UPT Perpustakaan Pusat IAIN Kudus

Blog Single

Kudus, 10 November 2023 - Bertepatan dengan Hari Pahlawan, Kaprodi Tadris Biologi bersama beberapa dosen  Tadris Biologi IAIN Kudus telah melakukan hibah/donasi berupa enam judul buku dengan jumlah lebih dari 50 eksemplar karya mereka ke UPT Perpustakaan Pusat IAIN Kudus. Kegiatan ini termasuk dalam upaya membangun serta meningkatkan literasi dan pengetahuan di lingkungan akademis semakin bergairah di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus. 

Kaprodi Tadris Biologi, Achmad Ali Fikri, M.Pd, bersama dengan beberapa dosen, turut berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan harapan dapat memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan ilmu pengetahuan di lingkungan kampus. Enam judul buku tersebut mencakup berbagai aspek dan topik terkait dengan bidang biologi dan pendidikan.

Adapun keenam judul buku yang dihibahkan antara lain:

  1. "Metodologi Penelitian Pendidikan"
  2. "Bioteknologi"
  3. "Perencanaan Dan Strategi Pembelajaran Biologi"
  4. "Praktik Mikroteaching"
  5. "Fisiologi Hewan"
  6. "Sistematika Tumbuhan"

Achmad Ali Fikri, M.Pd menyatakan, "Kami berharap bahwa buku-buku ini dapat menjadi bermanfaat bagi mahasiswa, dosen, dan peneliti di IAIN Kudus.  Dengan menggali ilmu dari karya-karya sendiri, kami berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di kampus ini, selain itu harapannya dapat lebih memotivasi kami untuk lebih berkarya lagi."

Agenda ini mendapat apresiasi dari pihak perpustakaan IAIN Kudus. Pihak perpustakaan mengungkapkan terima kasih atas inovasi dan inisiasi kegiatan ini. "kegiatan ini tidak hanya akan memperkaya koleksi perpustakaan, tetapi juga akan membuka wawasan baru bagi seluruh civitas akademika IAIN Kudus. Semoga semangat berbagi ilmu ini dapat menjadi contoh bagi yang lainnya," ujar Kepala UPT Perpustakaan IAIN Kudus Dr. H. Nur Said M.A, M.Ag

Kegiatan serupa diharapkan dapat terus dilakukan guna mendorong pengembangan literasi dan pengetahuan di lingkungan perguruan tinggi. Semangat keberlanjutan seperti ini menjadi langkah positif dalam mendukung misi kampus untuk menciptakan lingkungan akademis yang berfokus pada peningkatan kualitas pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas.

Share this Post:

Galeri Photo